PENDIDIKAN KEWARGANEGARAAN: PEMBELAJARAN UNTUK MEWUJUDKAN KESADARAN KEWARGANEGARAAN

Authors

  • Makarius Bria Staf Pengajar pada Program Studi PPKn FKIP Undana

Keywords:

warga negara, global, pembelajaran

Abstract

Adanya globalisasi yang ditandai dengan perkembangan teknologi yang berubah secara cepat di abad ke-21 ini seolah-olah menyamarkan batas antarnegara di dunia. Di sisi lain, globalisasi cenderung bersifat memaksa dan membawa seseorang untuk bergabung di dalam satu komunitas global sehingga dapat dengan cepat bertukar informasi antarindividu. Negara Indonesia merupakan sebuah negara kepulauan yang sebagian wilayahnya berbatasan langsung dengan negara Malaysia, PNG, Singapura, dan Timor Leste. Dengan melihat kondisi tersebut tampak semakin perlu adanya penguatan wawasan kebangsaan kepada masyarakat agar mampu mempertahankan eksistensi keindonesiaan itu sendiri. Dalam membina upaya penguatan wawasan kebangsaan dan bela negara, pelaksanaan pembelajaran Pendidikan Kewarganegaraan (PKn) sangat penting dalam meningkatkan kesadaran kewarganegaraan mahasiswa, karena jika didasarkan pada tujuannya, PKn atau dalam istilah lain lebih dikenal sebagai civic education mempunyai fungsi dan peran sebagai pendidikan kepada warga negara.

References

Dean, B. L. (2005). Citizenship education in Pakistani schools: Problems and possibilities. International Journal of Citizenship and Teacher Education, 1(2), 35–55.

Enu, D. B. (2017). Civic education as catalyst for the sustenance of true federalism in nigeria. International Journal of Advanced Research in Public Policy, Social Development and Enterprise Studies, 2(1), 36–46.

Kariadi, Dodik. (2017). Generasi Yang Berwawasan Global Berkarakter Lokal Melalui Harmonisasi Nilai Kosmopolitan Dan Nasionalisme Dalam Pembelajaran Pkn. Jurnal Pancasila dan Kewarganegaraan.Volume 1. Nomor 2.

Lukman, A. A., & Audu, H. (2014). Promoting sustainable development in Nigeria: Via civic education. Journal of Education and Practice, 5(34), 119–126.

Mahifal. (2011). Membangun Keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia Melalui Pembinaan Ideologi Dan Wawasan Kebangsaan. Jurnal Pedagogik. 1-16.

https://papers.ssrn.com/sol3/papers.cfm?abstract _id=2231806.

Prasojo, Z. H. (2013). Dinamika masyarakat lokal di perbatasan. Walisongo. 21 (2). 417-336.

Purwaningsih, E. (2005). Pembinaan kesadaran bela negara sebagai salah satu upaya mencegah disintegrasi bangsa (Studi kasus di Provinsi Nanggroe Aceh Darussalam). Universitas Indonesia.

RISTEKDIKTI. (2016). Buku ajar mata kuliah wajib umum pendidikan kewarganegaraan untuk perguruan tinggi. Jakarta: Direktorat Jenderal Pembelajaran dan Kemahasiswaan.

Winataputra, Udin. & Dasim Budimansyah. 2012. Pendidikan Kewarganegaraan: Dalam Perspektif

Internasional (Konteks, Teori, dan Profil Pembelajaran). Bandung: Widya Aksara Press. Zed, M. (2008). Metode penelitian kepustakaan. Jakarta: Yayasan Obor Indonesia

Downloads

Published

2021-10-01